Adakalanya kita bingung karena ketika mencari url website yang baru saja kita buat di search engine seperti google dan yahoo, website kita tidak ditemukan. Hal ini disebabkan karena website kita belum dikenal, dan belum terindeks oleh search engine tersebut.
Untuk itu tiap-tiap search engine menyediakan fasiltas submit site atau submit url, tujuannya adalah supaya webiste-website yang baru dibuat bisa mendaftarkan url-nya untuk diindeks. Jadi website bisa lebih cepat dikenal oleh publik internet.
Secara standar para webmaster mendaftarkan atau mengirim url-nya ke 3(tiga) search engine, yaitu :
1. Google, dengan alamat : http://www.google.com/submityourcontent
2 .Bing, dengan alamat : https://ssl.bing.com/webmaster/SubmitSitePage.aspx
3. Yahoo!, secara otomatis akan terindeks, jika kita mengirim url ke bing
Jika anda sudah mengirimkan url atau alamat situs ke search engine tersebut diatas, cobalah dalam waktu 1x24 jam, anda ketikkan alamat website di salah satu dari mereka. Kalau alamat website bisa ditemukan berarti website telah terindeks, kalau tidak ada, berarti memang belum terindeks, biasanya untuk pertama kali megirim akan memakan waktu 1 sampai dengan 7 hari agar sebuah website dikenal secara penuh oleh search engine.
Sebagai tambahan supaya website anda bisa cepat dikenal dan mempunyai traffik pengunjung yang lumayan banyak, kirimlah juga url website ke Open Directory Project (dmoz) dan Ask (ping sitemap website anda).
Untuk Dmoz, anda bisa submit url sesuai dengan kategori website anda, sedangkan untuk Ask, caranya adalah dengan ping sitemap website anda ke ask.com dengan perintah :
http://submissions.ask.com/ping?sitemap=http://domain-anda/sitemap.xml
Namun saat ini fasilitas service ping ask.com telah di non aktifkan, ask langsung meng-crawl url dari masing-masing site yang aktif.
Untuk ping sitemap ke Google, perintahnya:
http://www.google.com/webmasters/sitemaps/ping?sitemap=http://domain-anda/sitemap.xml
Untuk ping sitemap seperti itu juga bisa anda lakukan ke bing, perintahnya :
http://www.bing.com/webmaster/ping.aspx?siteMap=http://domain-anda/sitemap.xml
Dari keperluan diatas dapat disimpulkan, bahwa mempunyai sitemap merupakan salah satu hal yang penting jika kita menginginkan website cepat terindeks dan dikenal oleh search engine, sehingga dengan mudah dapat ditemukan jika orang lain mencarinya.Untuk mempermudah search engine menemukan sitemap dari website, bisa juga kita menaruhnya di robots.txt pada root dokumen, contoh isi robots.txt
User-agent: * Disallow: /cgi-bin/ Allow: / Sitemap: http://domain-anda/sitemap.xml
Mungkin diatas adalah hal-hal yang secara umum dapat dilakukan, jika anda ingin mengirimkan url webiste anda ke lebih banyak search engine ataupun web direktori, anda bisa mencarinya dengan keyword web submission atau website submit url, dan sebagainya.
Jika anda tertarik dan merasa terbantu dengan tulisan ini, tinggalkanlah komentar.
Terima kasih.
amazing bgt informasi nya sangat berguna ..tp yang submit ke ask.com kyk nya gk berhasil dah mas
ReplyDeletewww.Faziostore.com toko online yang aku submit ke bing berhasil..moga mendatangkan trafik ya
Butuh Script Website Kunjungi http://pusatscript.com
ReplyDeleteGimana cara biar terindex di google lebih banyak, trims
ReplyDeleteBuat tulisan yang unik.
DeleteDari webmaster tool, klik menu Crawl dan masuk ke Fetch as Goolge.
Kemudian klik Fetch, jika sudah berhasil submit ke Google indeks.
Untuk melihat status halaman sobat yang sudah terindeks masuk ke menu Google Index.
Terima kasih, mudah-mudahan bisa membantu ya.