RSS adalah kependekan dari Really Simple Syndication, yaitu format feed untuk web secara standar, yang biasanya digunakan untuk menampilkan update terbaru dari sebuah website atau blog, isinya dapat mengenai artikel, video, atau audio.
RSS juga dapat dibaca menggunakan software yang disebut RSS reader, jadi memang lebih memudahkan untuk para pembaca mengetahui, apakah saat ini ada berita yang terbaru atau tidak.
Untuk itu sebagai pemilik website atau blog, RSS merupakan hal yang penting dan harus dibuat untuk keperluan para pembacanya, kalau kita googling banyak sekali tulisan mengenai bagaimana cara membuat RSS menggunakan PHP dan Mysql, begitu juga disini, akan dipraktekan bagaimana membuat hal tersebut secara sederhana. Buatlah sebuah file php dalam direktori root anda, misalnya : /rss/rss.php
Kemudian isikan kode berikut ini didalamnya :
<?php include('direktori koneksi database anda ../connect.php'); Header("Content-Type: application/xml; charset=ISO-8859-1"); echo '<rss version="2.0" xmlns:atom="http://www.w3.org/2005/Atom"> <channel> <title>Judul Website Anda</title> <atom:link href="http://domainmu.com/rss.xml" rel="self" type="application/rss+xml" /> <link>http://domainmu.com</link> <description>Deskripsi Website Anda</description> <language>id-ID</language> <generator>Nama RSS Generator Anda</generator> '; $query = mysql_query('select idnews,judul,deskripsi,unix_timestamp(tanggal) as datex from tabel_anda order by tanggal desc limit 0,10'); while ($result = mysql_fetch_array($query)) { $id = $result['idnews']; $judul = htmlentities(strip_tags($result['judul']), ENT_QUOTES); $deskripsi = htmlentities(strip_tags($result['deskripsi']), ENT_QUOTES); $date = strftime("%a %d %b %Y %T %Z",$result['datex']); echo "<item>"; echo "<title>$judul</title>"; echo "<link>http://domainmu.com/news.php?id=$id</link>"; echo "<guid>http://domainmu.com/news.php?id=$id</guid>"; echo "<description>$deskripsi</description>"; echo "<pubDate>$date</pubDate>"; echo "</item>"; } echo "</channel></rss>"; ?>
Diatas adalah script sederhana yang dipakai secara umum untuk membuat rss.
Perhatikan huruf yang dicetak tebal, itu semua harus sesuai dengan kolom dan keadaan yang ada di website serta database anda. Hal yang harus diperhatikan :
echo "<link>http://domainmu.com/news.php?id=$id</link>"; echo "<guid>http://domainmu.com/news.php?id=$id</guid>";
samakan dengan url atau alamat berita di website anda.
Jika semua sudah sesuai dengan keadaan yang ada di blog atau website anda, lihatlah hasilnya :
http://domainmu/rss/rss.php
Masukkan kode berikut dalam .htaccess anda, supaya alamatnya menjadi http://domainmu/rss.xml
RewriteRule ^rss.xml$ /rss/rss.php [L]
Dan jangan lupa untuk cek staus validnya di website RSS validator seperti validator.w3.org.
(successfully checked as well-formed XML)
-- UPDATE 04-12-2015 --
Oh ya, selain itu sobat juga bisa belajar membuat custom rss mulai dari mempersiapkan tabelnya pada alamat berikut: http://www.htmlgoodies.com/beyond/xml/article.php/3691751
Terima kasih telah mampir dan membaca tulisan ini, jika mengalami kendala dalam membuat rss diwebsite anda tinggalkanlah komentar, sebisa mungkin penulis akan menjawab untuk mencari solusinya.
wah, ini yg saya cari gan,,
ReplyDeletethanks
oke sob, senang bisa membantu
DeleteThanks mas bro....
ReplyDeleteakhirnya skripsi q selesai... :D
same-same sob.
Deletegan klo ada yang seperti ini
ReplyDeleterel="alternate" type="application/rss+xml" title="VIVA RSS" href="http://rss.viva.co.id/get/all"
maksudnya apa ya?
itu rss punya viva.co.id sob, rel itu hanya penandaan untuk halaman tersebut type=jenis dan title adalah judul.
Deletegan mau tanya, kalo cara ini bisa di pakai di blogspot ga ??
ReplyDeletegak bisa sob, ini kan menggunakan bahasa php, kalo blogspot biasanya pake xml (atom.xml)
Delete